Hubungan Antara Selebgram dengan Perilaku Komsutif

  • Syifa Ananda Gifari Public Relations, Fakultas Ilmu Komunikasi.
  • M. E. Fuady Universitas Islam Bandung
Keywords: selebgram, perilaku konsumtif, tasya farasya

Abstract

Abstract. The research entitled "The Relationship between Celebgram as Celebrity Endorsements and Consumptive Behavior" was motivated by the rampant endorsements of celebrities on Instagram social media. This also adds to the function of Instagram in addition to sharing photos and videos, but now it is more filled with posts by celebrities promoting online shop accounts and creating mutual business relationships. Endorsement has an effect on buying interest, so that consumptive behavior may arise. This study aims to determine the relationship between celebrities as celebrity endorsement of consumptive behavior through followers of the Instagram account Tasya Farasya. Tasya Fasraya is one of the talented beauty bloggers who is well-known on Instagram social media, which has a large number of followers, there are 4.5 million followers.

Abstrak. Penelitian dengan judul “Hubungan Antara Selebgram sebagai Celebrity Endorsement dengan Perilaku Konsumtif ” ini dengan motif sebab ramainya endorsement yang dijalankan banyak selebgram dengan media sosialnya yaitu instagram. Situasi ini pula menambahkan peranan instagram selain mengunggah foto maupun video, namun kini lebih diisi oleh berbagai postingan para selebgram yang mempromosikan akun online shop juga telah menciptakan hubungan bisnis mutualisme. Endorsement memberi efek terhadap minat beli sehingga barangkali timbul perilaku konsumtif. Penelitian ini memiliki tujuan untuk mengetahui hubungan selebgram sebagai celebrity endorsement terhadap perilaku konsumtif melalui pengikut akun instagram Tasya Farasya.  Tasya Farasya merupakan salah satu beauty blogger talenta yang terkenal di media sosial Instagram yang memiliki jumlah pengikut banyak yaitu 4,5 juta pengikut.

Published
2022-01-20