Pengaruh Label Halal Citra Merek dan Beauty Vlogger terhadap Keputusan Pembelian Produk Kosmetik

  • Milka Nurul Fauziah Hukum Ekonomi Syariah, Universitas Islam Bandung
  • Deden Gandana Madjakusumah Hukum Ekonomi Syariah, Universitas Islam Bandung
  • Popon Srisusilawati Hukum Ekonomi Syariah, Universitas Islam Bandung
Keywords: Label Halal, Citra Merek, Beauty Vlogger, Keputusan Pembelian

Abstract

Abstract. Product attributes on a product are important factors for consumers and can be the basis for purchasing decisions. One of the product attributes in cosmetics The increasing cosmetic market today, makes many choices of cosmetic brands on the market and this will affect a person's attitude towards purchasing cosmetic products. Then beauty vloggers profit from this development by using YouTube to produce vlogs detailling their experiences with various products, particulary cosmetics. This study is objective was to analyze the application of halal labels, the use of brand image and beauty vloggers on cosmetics and to analyze the effect of the variables of halal labels, brand images and beauty vloggers partially and simultaneously on purchasing decisions. Using data from a questionnaire, this study used a descriptive quatitative methodology. Non probability sampling with a purposive samping strategy is the sampling technique employed. In the study, a traditional assumption test and an instrument test were employed as the verification analysis, coefficient of determination test, multiple linear regression analysis and hypothesis testing. The respondents who used the sample in this study were 71 students of the Islamic Faculty of the Islamic University of Bandung class 2018-2019. Following are the test outcomes utilizing the test: No discernible impact of the halal label exists on purchase choices. Purchase decisions are significantly influenced by brand perception. Beauty Vlogger has a significant influence on purchasing decisions. And for the test results using the f test, namely that the variables of halal label, brand image and beauty vlogger simultaneously have a significant effect on purchasing decisions.

Abstrak. Atribut produk pada sebuah produk merupakan faktor penting bagi konsumen dan dapat menjadi dasar keputusan pembelian. Sala satu atribut produk pada kosmetik Meningkatnya pasar kosmetik saat ini, menjadikan banyaknya pilihan merek kosmetik di pasaran dan hal ini akan mempengaruhi sikap seseorang terhadap pembelian produk kosmetik. Kemudian beauty vlogger memanfaatkan tren penggunaan youtube ini untuk membuar vlog yang merinci pengetahuan praktis mereka tentang berbagai produk, khususnya produk kosmetik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis penerapan label halal, penggunaan citra merek dan beauty vlogger pada kosmetik serta menganalisis pengaruh variabel label halal, citra merek dan beauty vlogger secara parsial dan simultan terhadap keputusan pembelian. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif deskriptifsdengan menggunakansdata dariskuisioner. Teknik sampling yang digunakan adalah nonprobability sampling dengan teknik purposive sampling. Analisis verifikatif yang digunakan dalam penelitian ini adalah uji instrument, uji asumsi klasik, uji koefisien determinasi, analisis regresi linear berganda dan pengujian hipotesis. Responden yang digunakan sampel dalam penelitian ini adalah mahasiswi fakultas syariah angkatan 2018-2019 Universitas Islam Bandung sebanyak 71 orang. Berikut adalah hasil pengujian dengan menggunakan uji t : Label Halal tidak berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan pembelian. Citra Merek berpengaruh secara signifikan terhadap keputusan pembelian. Beauty Vlogger berpngaruh secra signifikan terhadap keputusan pembelian. Dan untuk hasi pengujian menggunakan uji f yaitu bahwa variabel label halal, citra merek dan beauty vlogger secra simultan berpengaruh signifikan terhadap keputusan pembelian.

Published
2022-07-22