Pengaruh Occupational Self-Efficacy terhadap Work Engagement pada Karyawan Divisi Marketing Bank Syariah Indonesia KCP Suniaraja Bandung

  • Yurfa Auliya Putri Psikologi, Universitas Islam Bandung
  • Hendro Prakoso Psikologi, Universitas Islam Bandung
Keywords: Occupational Self-Efficacy, Work Engagement, Karyawan Divisi Marketing

Abstract

Abstract. Study of occupational self-efficacy on work engagement in marketing division of BSI KCP Suniaraja Bandung was carried out because marketing employees performed the bank’s main function as funding and lending. The reseacrh method used is the causality method with the number of participant is 17 employees of division marketing of BSI KCP Suniaraja Bandung. Occupational Self-Efficacy was measured using OSE Scale from Pethe, et al. and Work Engagement using UWES Scale from Schaufeli & Bakker. The finding shows  that 95.5 % marketing division employees have a high level of occupational self-efficacy and 95.5 % have a high level of work engagement. Based on regression results, it was found that occupatonal self-efficacy contributed 69.9% significant effect on work engagement.

Abstrak. Penelitian pengaruh occupational self-efficacy terhadap work engagement dilakukan pada karyawan divisi marketing BSI KCP Suniaraja Bandung karena divisi marketing mengemban fungsi utama bank yaitu funding dan lending. Metode penelitian yang digunakan adalah metode kausalitas dengan jumlah subjek sebanyak 17 karyawan divisi maketing BSI KCP Suniaraja Bandung. Penelitian ini menggunakan skala psikologis dengan alat ukur occupational self-efficacy dari Pethe, dkk dan alat ukur work engagement dari Schaufeli & Bakker. Dari hasil pengukuran yang dilakukan ditemukan bahwa 95.5 % karyawan memiliki tingkat occupational self-efficacy yang tinggi dan 95.5 % karyawan memiliki tingkat work engagement tinggi. Berdasarkan hasil regresi ditemukan bahwa occupational self-efficacy berpengaruh signifikan terhadap work engagement sebesar 69.9 %.

Published
2021-12-07