Pengaruh Alexithymia terhadap Perilaku Cyberbullying pada Pengguna Media Sosial

  • Izmi Nanda Nur Fadhilla Psikologi, Universitas Islam Bandung
  • Suci Nugraha Psikologi, Universitas Islam Bandung
Keywords: Alexithymia, Cyberbullying, Pengguna Media Sosial

Abstract

Alexithymia is a condition in which a person is unable to express the emotions that are felt and owned by himself and also cannot describe the emotions that occur in other people around him. One of the negative impacts of alexithymia individuals in social media is the occurrence of cyberbullying behavior. This study aims to find out how the influence of alexithymia on cyberbullying behavior on social media users. This study uses a quantitative approach with a simple linear regression method, to find out whether there is an influence between alexithymia and cyberbullying behavior. Participants in this study amounted to 160 people aged 18-25 years and active users of social media in the city of Bandung. The measuring instrument used in this study is the Toronto Alexithymia Scale (TAS-20) for alexithymia and for cyberbullying behavior the Cyberbullying Scale is used. The results of this study indicate that there is an influence of alexithymia on cyberbullying behavior of 0.020 or 2% (R square = 0.020).

Alexithymia adalah suatu keadaan dimana seorang tidak mampu untuk mengungkapkan emosi yang dirasakan dan yang dimiliki oleh dirinya dan juga tidak dapat mendeskripsikan emosi yang terjadi pada orang lain di sekitarnya. Salah satu dampak negatif dari individu alexithymia dalam bermedia sosial adalah terjadinya perilaku cyberbullying. Penelitian ini bertujuan untuk dapat mengetahui bagaimana pengaruh alexithymia terhadap perilaku cyberbullying pada Pengguna Media Sosial. Penelitian ini menggukanan pendekatan kuantitatif dengan metode regresi linear sederhana, untuk bisa mengetahui apakah terdapat pengaruh antara alexithymia dengan perilaku cyberbullying. Partisipan didalam penelitian ini berjumlah 160 orang yang berusia 18-25 tahun dan pengguna aktif media sosial di kota Bandung. Alat ukur yang digunakan dalam penelitian ini yaitu Toronto Alexithymia Scale (TAS-20) untuk alexithymia dan untuk perilaku cyberbullying menggunakan alat ukur Cyberbullying Scale. Hasil penelitian ini menunjukan terdapat pengaruh alexithymia terhadap perilaku cyberbullying sebesar 0.020 atau 2% (R square = 0.020).

Published
2023-01-22