Pengaruh Career Self-efficacy terhadap Work Readiness pada Mahasiswa Tingkat Akhir di Unisba

  • Viby Erliana Psikologi, Universitas Islam Bandung
  • Anna Rozana Psikologi, Universitas Islam Bandung
Keywords: Career Self-efficacy, Work Readiness, Mahasiswa Tingkat Akhir

Abstract

Abstract. A bigger challenge due to the Covid-19 pandemic is faced by students as prospective graduates who will enter the world of work. In facing competition and challenges in the world of work, final year students need to have work readiness. One of the factors that can affect work readiness is the individual's belief in decision-making abilities related to the career to be undertaken or career self-efficacy. This study aims to determine the effect of career self-efficacy on work readiness conducted on final year students at the Islamic University of Bandung. The research method used is quantitative research with a research design that is causality. The total population in this study is 2499 with a research sample of 345 final year students at the Islamic University of Bandung. This study uses simple linear regression data analysis to see the effect of career self-efficacy on work readiness. In this study, the career self-efficacy measurement tool used was Career Decision Making Self-Efficacy (CDMSE) compiled by Taylor and Betz (1983) then simplified by Betz & Klein (1996) and adapted by Muti'ah (2021) and The work readiness measure used is the Work Readiness Scale (WRS) which was compiled and based on the theory of Caballero, et al (2011), this measuring tool has been adapted by Wijayanti (2019). Based on the results in this study, it can be concluded that career self-efficacy has a positive effect of 60.8% on work readiness.

Abstrak. Tantangan yang lebih besar akibat pandemi Covid-19 dihadapi oleh mahasiswa sebagai calon lulusan yang akan memasuki dunia kerja. Dalam menghadapi persaingan dan tantangan di dunia kerja, mahasiswa tingkat akhir perlu mempunyai kesiapan kerja atau  work readiness. Salah satu yang dapat memengaruhi work readiness adalah keyakinan individu pada kemampuan pengambilan keputusan berkaitan dengan karir yang akan dijalani atau career self-efficacy. Penelitian ini bertujuan untuk mengatahui pengaruh career self-effiacy terhadap work readiness yang dilakukan pada mahasiswa tingkat akhir di Universitas Islam Bandung. Metode penelitian yang digunakan yaitu penelitian kuantitatif dengan dengan desain penelitian yaitu kausalitas. Jumlah populasi dalam penelitian ini yaitu 2499 dengan sampel penelitian 345 mahasiswa tingkat akhir di Universitas Islam Bandung. Penelitian ini menggunakan analisis data regresi linier sederhana guna melihat pengaruh antara career self-effiacy terhadap work readiness. Dalam penelitian ini alat ukur career self-efficacy yang digunakan adalah Career Decision Making Self-Efficacy (CDMSE) yang disusun oleh Taylor dan Betz (1983) kemudian disederhanakan oleh Betz & Klein (1996) dan diadaptasi oleh Muti’ah (2021) dan alat ukur work readiness yang digunakan yaitu Work Readiness Scale (WRS) yang disusun dan berdasarkan teori Caballero, dkk (2011), alat ukur ini telah diadaptasi oleh Wijayanti (2019). Berdasarkan hasil dalam penelitian ini dapat disimpulkan bahwa career self-efficacy memiliki pengaruh positif sebesar 60,8% terhadap work readiness.

Published
2022-07-26