Gambaran Kecemasan pada Perempuan Korban Dating Violence di Kota Bandung

  • Firyaal Wirawan Psikologi
  • Andhita Nurul Khasanah Fakultas Psikologi, Universitas Islam Bandung
Keywords: Dating violence, Perempuan, kecemasan

Abstract

Abstract. Dating violence is not uncommon but many women do not realize that the mistreatment they receive when they are in a relationship is a form of dating violence. For those who experience dating violence at a productive age, it tends to cause anxiety, depression, avoidance behavior, and other stresses in the future. This avoidant behavior can have an impact on their social life because in this productive age they still have to socialize in an educational or work environment. The purpose of the study was to determine the level of anxiety in female victims of dating violence in Bandung City which could have an impact on skills or decision making. This research method uses a descriptive method with a quantitative approach. This study uses anxiety measurement tools from Max Hamilton's measurement scale. The population and sample in this study were women in the emerging adulthood age category who had experienced dating violence in Bandung City with the final sample obtained as many as 60 people.

Abstrak. Dating violence merupakan peristiwa yang tidak jarang terjadi namun masih banyak perempuan yang tidak menyadari bahwa perlakuan buruk yang mereka dapatkan ketika memiliki hubungan adalah salah satu dari bentuk dating violence. Bagi mereka yang mengalami dating violence di usia produktif cenderung dapat menimbulkan kecemasan, depresi, perilaku menghindar, dan tekanan lainnya di masa depan. Perilaku menghindar tersebut dapat berdampak pada kehidupan sosialisasinya karena dalam usia produktif ini mereka masih harus bersosialisasi dalam lingkungan pendidikan atau pekerjaan. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui tingkat kecemasan pada perempuan korban dating violence di Kota Bandung yang bisa berdampak pada keterampilan atau pengambilan keputusan. Metode penelitian ini menggunakan metode deskriptif dengan pendekatan kuantitatif. Penelitian ini menggunakan alat ukur kecemasan dari skala pengukuran Max Hamilton. Populasi dan sampel pada penelitian ini adalah perempuan pada kategori usia emerging adulthood yang pernah mengalami dating violence di Kota Bandung dengan sampel akhir yang didapatkan sebanyak 60 orang.

References

Komnas Perempuan. (2023). Lembar fakta catatan tahunan komnas perempuan tahun 2023: kekerasan terhadap perempuan di ranah publik dan negara: minimnya perlindungan dan pemulihan.

SIMFONI PPA. (2023). Kementrian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak. Bandung: Sistem Informasi Online Perlindungan Anak dan Perempuan.

Asikin, A.S., Aipipidely, D., Kiling, I.Y. (2021). Experience of dating violence's victims in Indonesia: a photovoice study. Interpersona An International Journal on Personal Relationships 15 (2). DOI:10.5964/ijpr.4303

Jailani, M., Nurasiah. (2021). Fenomena kekerasan dalam berpacaran. Journal of Gender and Social Inclusion in Muslim Societies 1(1). DOI:10.30829/jgsims.v1i1.6445

Kusbadini, W., Suprapti, V. (2014). Psychological well being perempuan dewasa awal yang pernah mengalami kekerasan dalam pacaran. Jurnal Psikologi Kepribadian dan Sosial 3(2). 80-92

Agustin, T.H., Pertiwi, Y.W. (2023). Kecemburuan dan perilaku dating violence pada mahasiswa. Jurnal Salome: Multidisipliner Keilmuan 1(5). 397-405.

Arnett, J.A., Zukauskiene, R., Sugimura, K. (2014). The new life stage of emerging adulthood at ages 18-29 years: implications for mental health. Lancet Psychiatry (1). 569-576.

Baindowi, S. M. (2022). Legal protection for victims of dating violence. Semarang State University Undergraduate Law and Society Review, 2(2), 133-154. https://doi.org/10.15294/lsr.v2i2.53750

Aye, S., Wijono, S., Hunga, A.I.R. (2022). Menurunkan kecemasan korban kekerasan dalam berpacaran dengan teknik desensitisasi sistematis (Studi kasus di kota Salatiga). Jurnal Kajian Psikologi dan Konseling 13 (2)

Ngo, Q. M., Ramirez, J. I., Stein, S. F., Cunningham, R. M., Chermack, S. T., Singh, V., & Walton, M. A. (2018). Understanding the Role of Alcohol, Anxiety, and Trait Mindfulness in the Perpetration of Physical and Sexual Dating Violence in Emerging Adults. Violence Against Women, 24(10), 1166–1186. doi:10.1177/1077801218781886

Nolen, S., Hoeksama. (2012). Emotion regulation and psychopatology: The role of gender. The Annual Review of Clinical Psychology. Doi:10.1146/annurev-clinpsy-032511-143109

Anderson, K.M., Danis, F.S. (2007). Collegiate sororities and dating violence: an exploratory study of informal and formal helping strategies. Violence Againts Women 13(1). https://doi.org/10.1177/1077801206294

Fernet, M., Desilets, L., Hebert, M., Cousineau, M. (2019). Informal help-seeking process regarding romantic issues dating violence: a qualitative study. Journal of Child & Adolescent Trauma. 1-10. https://doi.org/10.1007/s40653-019-00289-7

Putriana, A. (2018). Kecemasan dan strategi coping pada wanita korban kekerasan dalam pacaran. Jurnal Psikoborneo 6 (3). 453-461

Amanda, C., & Mansoer, W. W. (2022). Studi fenomenologi tentang perempuan yang bangkit dari hubungan berpacaran penuh kekerasan. Jurnal Psikologi Ulayat: Indonesian Journal of Indigenous Psychology 9 (1), 23-45. DOI:10.24854/jpu188

Ramdan, I, M. (2019). Reliability and Validity Test of The Indonesian Version of the Hamilton Anxiety Rating Scale (HAM-A) to Measure Work-related Stress in Nursing. Jurnal NERS 14 (1). 1-9. http://dx.doi.org/10.20473/jn.v13i1.10673

Duval, A., Lanning, B. A., & Patterson, M. S. (2018). A aystematic review of dating violence risk factors among undergraduate college students. Trauma, Violence, & Abuse. doi:10.1177/1524838018782207

Yang, M. S., Hedeker, D. (2019). A life-span approach to examining older vulnerable population’s subjective well-being: the role of adversity and trauma. Aging and Mental Health 24(12). 2043-2052. https://doi.org/10.1080/13607863.2019.1652245

Published
2024-02-01