Komunikasi Pendidikan melalui Transaksi Nilai Keagamaan Islam pada Program Pembiasaan Pagi di SMA

  • Khansa Sajidah Dean Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Komunikasi, Universitas Islam Bandung
  • Indri Rachmawati Ilmu Komunikasi, Fakultas Ilmu Komunikasi, Universitas Islam Bandung
Keywords: Komunikasi Pendidikan, Transformasi, Transaksi

Abstract

Abstract. Among the number of high school level schools in West Java Province, there are many private and public high schools that try to attract students by combining general and religious education, such as Islamic Integrated High Schools. This has the aim that students (students) after completing their education level, will have plus values ​​that can be applie. Based on the descriptions that have been submitted, the author is interested in conducting deeper research which is written in the form of a thesis using a qualitative approach, with the title: Communication of Education on Insternalization of Islamic Religious Values Through “The Morning Formation” Pragram at Senior high school. The aim of this research is to find out: transformation, internalization and transinternalization in the internalization of Islamic religious values ​​through the “morning habituation” program at Senior high school. This research uses a quantitative method, because in conducting in-depth interviews, the questions are indicators of theories regarding the stages in the internalization process which are taken from opinions/theories. The theory used in this research is the internalization process which consists of value transformation, value transactions, and transinternationalization. The subjects were research by school principals, teachers who were directly involved in internalization activities, students and parents. Data collection techniques through interviews, observation and documentation studies.

Abstrak. Di antara jumlah sekolah setingkat SMA di Propinsi Jawa Barat, banyak SMA swasta dan negeri yang berupaya menarik minat peserta didik (siswa) dengan menggabungkan pendidikan umum dan agama, seperti SMA Terpadu Islam. Hal ini memiliki tujuan bahwa peserta didik (siswa) setelah nanti menyelesaikan jenjang pendidikan, akan memiliki nilai plus yang dapat diterapkan dalam kehidupan sosial dan juga tahap pendidikan lanjutan. Berdasarkan uraian-uraian yang telah disampaikan, maka penulis tertarik untuk melakukan suatu penelitian lebih dalam yang tuangkan dalam bentuk skripsi melalui pendekatan kualitatif, dengan judul: Komunikasi Pendidikan melalui Internalisasi Nilai-nilai Keagamaan Islam Melalui Program “Pembiasaan Pagi” di SMA. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui: transformasi, internalisasi, dan transinternalisasi dalam Internalisasi nilai-nilai keagamaan Islam melalui program “Pembiasaan Pagi” di SMA. Penelitian ini menggunakan metode Kuantitatif, dikarenakan dalam melakukan wawancara mendalam, pertanyaan-pertanyaan merupakan indikator dari teori mengenai tahap-tahap dalam proses internalisasi yang diambil dari pendapat / teori. Teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah proses internalisasi yang terdiri dari transformasi  nilai, transaksi nilai, dan transinternaisasi. Subyek / informasi penelitian terdiri dari Kepala Sekolah, Guru yang terlibat langsung dalam kegiatan internalisasi, Murid, dan orangtua murid. Teknik pengumpulan data melalui wawancara, observasi, dan studi dokumentasi.

References

Arikunto, S. 2013. Prosedur Penelitian: Suatu Pendekatan Praktik. Edisi Revisi. Rineka Cipta.

Creswell, J.W. 2014. Research Design: Pendekatan Metode Kualitatif, Kuantitatif, dan. Campuran. Pustaka Belajar.

Hastuti, Cici Hastuti, Amirudin, Iqbal Amar Muzak. 2023. Pengaruh Kegiatan Pembiasaan Keagamaan Terhadap Akhlak Siswa Di SMPN 7 Karawang Barat. Jurnal Pendidikan Agama Islam, 6 (1), hlm. 55 – 68

Huda, Muh Nurul. 2011. Komunikasi Pendidikan (Serial Penelitian). Tulungagung: STAIN Tulungagung Press

Mia, M. Faiz Maulana, Alina Audia, M. Alba Zahrouddin. 2021. Peran Pendidikan Agama Islam dalam Mencegah Timbulnya Juvenile Deliquensi. Aplikasia: Jurnal Aplikasi Ilmu-ilmu Agama. 21(1), 81-88.

Muhaimin. 1996. Strategi Belajar Mengajar. Surabaya: Citra Media.

Kementerian Agama RI. (2015). Al Quran dan Terjemahannya. Jakarta: Lajnah. Pentashihan Mushaf Al-Quran.

Rachmawati Indri, dkk. (2020). Strategi Guru dalam Membangun Komunikasi dengan Orang Tua Siswa di Sekolah. Jurnal Kajian Komunikasi, 8(1), 99-113

Teguh Triyanto. 2014. Pengantar Pendidikan. Jakarta: Bumi Aksara.

Muhammad Givansyah and M. A. O. Palapah, “Tinjauan Kognisi Sosial Mahasiswa Fikom Unisba,” Jurnal Riset Public Relations, pp. 125–132, Dec. 2023, doi: 10.29313/jrpr.v3i2.3126.

N. Z. Darajat and N. Yulianti, “Pengelolaan Media Sosial Instagram dalam Gerakan Aksi Kemanusiaan dan Pendidikan,” Jurnal Riset Public Relations, vol. 4, no. 1, pp. 65–70, 2024, doi: 10.29313/jrpr.v4i1.3898.

A. H. Zuhdi and T. M. Umar, “Hubungan antara Citra Merek Universitas Al-Azhar Mesir dengan Minat Santri Melanjutkan Studi,” Jurnal Riset Public Relations, vol. 4, no. 1, pp. 31–38, 2024, doi: 10.29313/jrpr.v4i1.3764.

Published
2024-08-05