Gambaran Kepuasan Layanan terhadap Kepesertaan BPJS di Poli Kebidanan Puskesmas Sunyaragi Kota Cirebon

  • Athina Ilmi Muflihah Kedokteran
  • Caecielia Makaginsar
  • Engkun Sopian Indrayana
Keywords: Kepuasan, Peserta BPJS

Abstract

Abstract. Patient satisfaction is the level of feeling that arises from the performance of health services received compared to the expected service. Health care is an effort carried out independently or jointly in an organization to improve health, prevent and treat individual, family, group and community disease. Maternal health services at the Puskesmas can be carried out with social security through BPJS. This study aims to determine the description of service satisfaction with BPJS membership at the Midwifery Poly Health Center of Sunyaragi, Cirebon City in 2021. The study used an observational analytic study with a cross-sectional approach. The research subjects were 34 BPJS patients who were selected using a non-probability sampling technique with a purposive sampling approach. The study has an independent variable, namely the type of BPJS participation and the dependent variable, namely patient satisfaction. Data were collected using a questionnaire, and analyzed using a frequency distribution. The results showed that 17 respondents (50.0%) felt that health services were unsatisfied, 7 respondents (20.6%) felt satisfied, and 10 respondents (29.4%) were very satisfied. This satisfaction is seen in the aspects of tangible, reliability, responsiveness, assurance, and empathy. From these aspects the Midwifery Poly is advised to conduct an evaluation to improve the services provided.

Abstrak. Kepuasan pasien adalah tingkat perasaan yang muncul dari kinerja pelayanan kesehatan yang diterima dibandingkan dengan pelayanan yang diharapkan. Pelayanan kesehatan merupakan usaha yang dilaksanakan mandiri atau bersama-sama pada sebuah organisasi guna meningkatkan kesehatan, mencegah dan mengobati penyakit individu, keluarga, kelompok, dan masyarakat. Pelayanan kesehatan ibu di Puskesmas dapat dilakukan dengan jaminan sosial melalui BPJS. Penelitian ini bertujuan mengetahui gambaran kepuasan layanan terhadap kepesertaan BPJS di Poli Kebidanan Puskesmas Sunyaragi Kota Cirebon tahun 2021. Penelitian menggunakan studi analitik observasional dengan pendekatan cross-sectional. Subjek penelitian yaitu 34 pasien BPJS yang dipilih dengan teknik non-probability sampling dengan pendekatan purposive sampling. Penelitian memiliki variabel bebas yaitu jenis kepersertaan BPJS dan variabel terikat yaitu kepuasan pasien. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner, dan dianalisis menggunakan distribusi frekuensi. Hasil menunjukkan 17 responden (50,0%) merasa pelayanan kesehatan kurang memuaskan, 7 responden (20.6%) merasa memuaskan, dan 10 responden (29.4%) sangat memuaskan. Kepuasan ini dilihat pada aspek tangible, reliability, responsiveness, assurance, dan empathy. Dari aspek-aspek tersebut pihak Poli Kebidanan disarankan melakukan evaluasi untuk meningkatkan pelayanan yang diberikan.

Published
2022-01-28