Perbaikan Usability pada Aplikasi Goopo dengan Menggunakan Metode System Usability Scale (SUS)

  • Habib Reza Pahlawan Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Islam Bandung
  • Reni Amaranti Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Islam Bandung
  • Ahmad Arif Nurrahman Teknik Industri, Fakultas Teknik, Universitas Islam Bandung
Keywords: Usability, System Usability Scale, aplikasi mobile

Abstract

Abstract. Over time, technology has become crucial for obtaining information. Consumer behavior is rapidly changing, necessitating that everything be done quickly and easily. This makes mobile applications for customer services essential for business sustainability. Therefore, the Goopo app was developed to meet customer needs. PT. Inovasi Digital Indonesia (Goopo) recognized this opportunity and created an application that allows consumers to easily transact and monitor products in real time. Goopo is a company engaged in cattle and sheep farming, offering services such as the Cattle Farming Business Program (PUTS), Sheep Farming Business Program (PUTD), as well as Aqiqah and Qurban services. This study aims to evaluate and improve the usability of the Goopo mobile application using the System Usability Scale (SUS) method. The study involved 30 respondents who are active users of the Goopo application and collected suggestions for improvements through direct interviews. The research seeks to enhance usability by improving the user interface (UI) and system features. Specific recommendations for improvement include adjustments to the homepage layout, the addition of navigation buttons, notification features, and more detailed information about the programs offered. The development of the Goopo application is aimed at increasing usability so that it can be enjoyed by users of all ages. Test results show that the Goopo application has an average SUS score of 70, which falls into the "C" (fair) category on the SUS rating scale.

Abstrak. Seiring berjalannya waktu, teknologi menjadi hal penting untuk mendapatkan informasi. Perilaku konsumen berubah dengan cepat, sehingga semuanya harus dilakukan dengan cepat dan mudah. Hal ini menyebabkan aplikasi mobile untuk layanan konsumen menjadi hal yang penting untuk keberlangsungan bisnis. Oleh karena itu, aplikasi Goopo hadir dan bisa memenuhi keinginan pelanggan. PT. Inovasi Digital Indonesia (Goopo) melihat peluang ini dan menciptakan aplikasi yang memungkinkan konsumen untuk dengan mudah bertransaksi dan memantau produk secara real time. Goopo merupakan perusahaan yang bergerak di bidang peternakan sapi dan domba, yang menyediakan layanan seperti Program Usaha Ternak Sapi (PUTS), Program Usaha Ternak Domba (PUTD), serta layanan Aqiqah dan Qurban. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi dan meningkatkan usability aplikasi mobile Goopo menggunakan metode System Usability Scale (SUS). Penelitian ini melibatkan 30 responden yang merupakan pengguna aktif aplikasi Goopo dan mengumpulkan saran perbaikan dari pengguna dengan wawancara langsung. Penelitian ini akan meningkatkan usability dengan memperbaiki tampilan antarmuka (UI) dan fitur sistem. Penelitian ini akan memberikan rekomendasi perbaikan yang spesifik, termasuk perbaikan pada tata letak fitur beranda, penambahan tombol navigasi, fitur notifikasi, serta informasi yang lebih lengkap mengenai program-program yang ditawarkan. Pengembangan aplikasi Goopo dilakukan agar usability pada aplikasi meningkat dan aplikasi dapat dinikmati oleh semua golongan umur. Hasil pengujian menunjukkan bahwa aplikasi Goopo memiliki skor SUS rata-rata sebesar 70, yang termasuk dalam kategori "C" (cukup baik) pada skala penilaian SUS.

References

[1] Nielsen, J. (2012). Usability 101: Introduction to usability. [online]. Tersedia pada: https://www.nngroup.com/articles/usability-101-introduction-to-usability/ [Diakses 4 Maret 2019].
[2] Brooke, J. (2013). SUS: a retrospective. Journal of Usability Studies, 8(2), 29-40.
[3] Sugiyono (2019). Metode penelitian kuantitatif, kualitatif dan R&D. Bandung: Afabeta.
[4] Sauro, J. (2018). 5 ways to interpret a SUS score. [online]. Tersedia pada: https://measuringu.com/interpret-sus-score/ [Diakses 4 Maret 2019].
Published
2024-08-14