Hubungan Kegiatan Bercerita sebelum Tidur dengan Perkembangan Sosial Emosional Anak Usia 4-5 Tahun di Mekar Rahayu, RW 02

  • Salvia Kemala PG PAUD, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan
  • Erhamwilda PG PAUD, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan
  • Dewi Mulyani PG PAUD, Fakultas Tarbiyah dan Keguruan
Keywords: kegiatan bercerita sebelum tidur, perkembangan sosial, perkembangan emosional, perkembangan anak

Abstract

Abstract. The problem of this research is to find a relation between bedtime storytelling with the social emotional development of children aged 4-5 years in Mekar Rahayu RW 02. The purpose of this study was to determine the relation between bedtime storytelling and the social emotional development of children aged 4-5 years. in Mekar Rahayu RW 02. This study uses a correlational quantitative approach with a survey method. The sample of this study were parents who have children aged 4-5 years totaling 30 people. This study used an instrument in the form of a closed questionnaire. The results in this study showed that the value of tcount > ttable was 3.741 > 2.052 and a correlation coefficient of 0.455 which can be concluded that there is a significant relationship with the level of closeness of a significant relation between bedtime storytelling with the social emotional development of children aged 4-5 years.

Abstrak. Pokok permasalahan dalam penelitian ini adalah mencari hubungan antara kegiatan bercerita sebelum tidur dengan perkembangan sosial emosional anak usia 4-5 tahun di Mekar Rahayu RW 02. Adapun tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan kegiatan bercerita sebelum tidur dengan perkembangan sosial emosional anak usia 4-5 tahun di Mekar Rahayu RW 02. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif korelasional dengan metode survei. Sampel dari penelitian ini adalah orang tua yang memiliki anak berusia 4-5 tahun yang berjumlah sebanyak 30 orang. Penelitian ini menggunakan instrumen berupa kuisioner tertutup. Hasil dalam penelitian ini didapatkan nilai thitung > ttabel yaitu 3,741 > 2,052 dan koefisien korelasi sebesar 0,455 dimana dapat disimpulkan bahwa terdapat hubungan yang signifikan dengan tingkat keeratan hubungan yang cukup berarti antara kegiatan bercerita sebelum tidur dengan perkembangan sosial emosional anak usia 4-5 tahun.

Published
2022-07-29