Hubungan Konten “Pilah & Olah” @demibumi.id dengan Perilaku Ramah Lingkungan Followers

  • Aldisha Putri Nurmawan Manajemen Komunikasi
  • Wiki Angga Wiksana Manajemen Komunikasi, Fakultas Ilmu Komunikasi
Keywords: Konten, Instagram, Perilaku Ramah Lingkungan, Content, Environtmentally Firendly Behavior

Abstract

Abstract. Waste is the residue generated from human activities and is considered as one of the complex problems faced by various countries. Indonesia is the 2nd largest waste- producing country in the world. The amount of waste produced is not balanced with the good waste management carried out. Demi Bumi is one of the efforts in the form of an active social community promoted by housewives to provide an understanding of an online-based zero-waste lifestyle using the Instagram account @demibumi.id, and one of the movements is the “Sort & Cultivate” content. “Sort & Cultivate” content as a means to convey an understanding of waste and its management independently starting at home. Therefore, the purpose of this study is to find out whether there is a relationship between “Sort & Cultivate” content and environmentally friendly behavior of followers by using quantitative methods and correlational approaches. The theory used is the stimulus respons theory. The data collection technique was carried out with primary data through questionnaires and secondary data obtained through literature study, documentation and observation. The population in this study are followers of the Instagram account @demibumi.id, using a simple random sampling technique that produces a sample of 100 people obtained using the slovin formula. The data analysis technique used is descriptive and inferential analysis using IBM SPSS Statistics for Windows version 25. The results of this study indicate that there is a significant positive relationship with a low but definite relationship between “Sort & Cultivate” content and environmentally friendly behavior of followers with the Spearman Rank correlation test result of 0.385.

Abstrak. Sampah merupakan sisa yang dihasilkan dari aktivitas manusia dan dinilai sebagai salah satu permasalahan kompleks yang dihadapi oleh berbagai negara. Indonesia merupakan negara peringkat ke-2 penghasil sampah terbanyak di dunia. Bannyaknya sampah yang dihasilkan tidak seimbang dengan baiknya pengelolaan sampah yang dilakukan. Demi Bumi merupakan salah satu upaya berbentuk komunitas sosial aktif yang diusung oleh ibu rumah tangga untuk memberikan pemahaman mengenai gaya hidup nol sampah berbasis online menggunakan akun Instagram @demibumi.id, dan salah satu gerakannya yaitu konten “Pilah & Olah”. Konten “Pilah & Olah” sebagai sarana untuk menyampaikan pemahaman mengenai sampah dan pengelolaannya secara mandiri yang dimulai dari rumah. Maka dari itu tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui apakah terdapat hubungan antara konten “Pilah & Olah” dengan perilaku ramah lingkungan followers dengan menggunakan metode kuantitatif dan pendekatan korelasional. Teori yang digunakan adalah teori stimulus respons. Teknik pengumpulan data dilakukan dengan data primer melalui kuesioner dan data sekunder yang diperoleh melalui studi kepustakaan, dokumentasi serta observasi. Populasi dalam penelitian ini merupakan followers akun Instagram @demibumi.id, dengan menggunakan teknik sampling simple random sampling yang menghasilkan sampel sebanyak 100 orang diperoleh menggunakan rumus slovin. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis deskriptif dan inferensial menggunakan IBM SPSS Statistic untuk Windows versi 25. Hasil penelitian ini menunjukkan terdapat hubungan yang signifikan bernilai positif dengan tingkat hubungan rendah tetapi pasti antara konten “Pilah & Olah” dengan perilaku ramah lingkungan followers dengan hasil uji korelasi Rank Spearman 0,385.

Published
2022-08-04